Resep Spaghetti TunaSelain Resep Spaghetti Aglio Olio, Berikut satu lagi resep masakan khas dari luar negeri yang sudah akrab di lidah kita, bahkan menjadi menu andalan di berberapa usaha kuliner tanah air.
Bahan dan bumbu :- 250 gram spaghetti
- 200 gram tuna kalengan, potong-potong
- 100 gram jamur kancing, potong-potong
- 60 gram nanas, potong dadu kecil
- 4 sendok makan sambal bangkok
- 2 sendok makan bawang bombay cincang
- 250 tomat, rebus lalu haluskan
- 1 sendok makan seledri cincang
- 1 sendok teh garam halus
- 1 sendok teh lada halus
- 3 sendok makan minyak goreng
Cara Membuat Spaghetti Tuna :- Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum. masukkan daging tuna, tomat halus dan sambal bangkok. Aduk rata.
- Tambahkan jamur, potongan nanas, spaghetti, seledri cincang, lada dan garam, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang. Angkat dan sajikan selagi panas.
Tips : Jika ingin berasa pedas kombinasikan dengan cabai ya....